Taj Mahal
 

Sabtu, 17 Januari 2015

Sejarah Berdirinya MI Hidayatun Najah

0 komentar
MI Hidayatun Najah berdiri di  dalam Yayasan Hidayatun Najah yang telah berdiri sejak tahun 1985 berdasarkan Akte Notaris Sugiyanto, SH tertanggal 28 September 1985 Nomor 48. Berdirinya Yayasan ini untuk menjawab kebutuhan masyarakat di Kelurahan Latsari saat itu akan pendidikan Agama. Maka berdirilah Yayasan Hidayatun Najah (Yadana), yang beralamat di jalan Sunan Kalijaga disebelah kantor Kelurahan Latsari, atas prakarsa Bpk. Imam Syafi’i, Kepala Kel. Latsari saat itu, bersama Bpk. Syahid Mabroeri dan beberapa tokoh masyarakat yang peduli pada Pendidikan Agama. Yadana kemudian menjadi Lembaga Sosial dan Dakwah dengan orientasi pada Pendidikan Agama dengan Jenjang Madrasah Diniyah.
Sejak berdiri, yayasan ini cukup eksis selama kurang lebih 15 tahun dalam bentuk pendidikan diniyah dengan input santri cukup banyak. Namun Memasuki kisaran tahun 2000 perkembangan Madin kurang menggembirakan karena berbagai sebab dan bahkan sempat mengalami masa vakum. Pada tahun 2007 muncul sebuah gagasan untuk mendirikan pendidikan formal. Maka pada tahun itu juga berdirilah pendidikan formal tingkat Taman Kanak-Kanak (TK) dengan nama Raudhatul Athfal (RA) Hidayatun Najah atas prakarsa Bpk. Zaenal Machalli,S.E. dan Bpk Suprapto (alm.).
Alhamdulillah, dengan dibukanya RA Hidayatun Najah yang diasuh oleh Ustadzah Kamari dan kawan-kawan, Hidayatun Najah mendapat sambutan yang baik dari masyarakat. Namun demikian, Maha Benar Allah dengan firman-Nya, yang intisarinya bahwa “ujian (cobaan) akan selalu menyertai setiap perjuangan”. Yayasan Hidayatun Najah tidak lepas dari cobaan tersebut. Yayasan yang masih dalam masa sulit merintis lembaga pendidikan dengan fasilitas sarana dan prasarana seadanya ini ternyata sedikit melupakan legalitas kepemilikan lahan yang ditempati.
Perlu diketahui bahwa saat itu Yayasan Hidayatun Najah (YADANA) menempati lahan yang berstatus tanah negara yang menyatu dengan kantor kelurahan Latsari. Karena status tanah yang masih milik negara tersebut, Yayasan harus mengembalikannya ketika pemerintah kabupaten membutuhkannya dan yayasan harus mencari lokasi baru. Maka untuk sementara RA Hidayatun Najah menempati rumah kosong yang dipinjamkan oleh seorang dermawan sambil pengelola mencari lokasi baru untuk dibangun gedung ruang kelas.
Syukur alhamdulillah, pertolongan Allah selalu melingkupi hamba-Nya yang bersungguh-sungguh dalam memperjuangkan agama-Nya, seorang dermawan yang bernama Bpk. H. Fauzi Salam bersedia mewakafkan sebidang tanah di jalan Sunan Kalijaga Gg. Kresna 17 B Tuban untuk Yayasan Hidayatun Najah dan berkat swadaya masyarakat serta uluran tangan dari para donatur dan dermawan akhirnya pada lahan wakaf tersebut berdiri 3 lokal untuk RA Hidayatun Najah pada tahun 2009, sekaligus pada tahun tersebut dibuka jenjang Play Group yang dikomandani ustadzah Nurulia Alfiah. Yang patut membuat pengelola lebih bersyukur adalah dengan berpindah lokasi ternyata antusiasme masyarakat kepada Hidayatun Najah justru semakin baik sehingga pada tahun 2010 dibuka jenjang Pendidikan Dasar dengan Nama MI Hidayatun Najah.
Walaupun kendala dan ujian selalu mengiringi setiap perjuangan tapi pertolongan Allah selalu melebihi apa yang diperkirakan dan diinginkan hamba-Nya. Pada saat itu, antusias dan animo yang sangat besar dari masyarakat belum diimbangi kemampuan yayasan untuk menyediakan sarana prasarana yang memadai, sehingga pada TP 2012/2013 sebagian kelas pada jenjang MI harus belajar di Mushalla milik masyarakat. Namun pada tahun itu juga ada seorang dermawan, Bpk H. Ngarbi (alm.) mewakafkan lahan yang dimilikinya seluas 300 M². Setelah itu, untuk memperluas lahan yang dimiliki MI Hidayatun Najah membuka program wakaf tunai dan berhasil membebaskan lahan seluas 1.500 M² yang saat ini telah berdiri kokoh 14 kelas untuk MI Hidayatun Najah. Tidak berhenti sampai di situ, berkat antusiasme para dermawan yang mempercayakan donasinya pada lembaga ini, pada pertengahan tahun 2015 menuntaskan program wakaf tunai II untuk membebaskan lahan seluas 600 M². Semoga Allah menerima amal para waqif dan donatur. Amin
Woco Lanjutane...

Senin, 12 Januari 2015

Menghitung Umur Siswa Dengan Menggunakan Excel

0 komentar
Menentukkan Usia Dengan Menggunakan Excel – Secara umum orang akan menghitung berapa usianya hanya dengan perkiraan pengurangan tahun. Namun pernahkah terbayang anda ingin menghitung berapa hari atau berapa bulan usia anda sekarang? Mungkin untuk yang menghitung berapa bulan mudah, tapi untuk menghitung berapa hari, itulah yang sulit, karena memang setiap bulan jumlah harinya tidak sama.

Semua masalah itu akan menjadi mudah jika menggunakan excel, dengan excel ini anda akan mengetahui berapa usia anda sekarang. Anda bisa mencari berapa usia anda dalam tahun, bulan atau hari secara detail. Hanya dalam waktu 5 menit, anda sudah akan mengetahui usia anda. Lantas bagaimana caranya? Simak tutorialnya berikut ini.

Menggunakan Rumus DATEIF
Untuk menghitung usia kita, kita akan menggunakan rumus DATEIF. Syntax rumus dari DATEIF ini adalah:  

=DATEDIF(Tanggal awal;Tanggal Akhir;”Jenis interval”)
Keterangan :
Tanggal awal : tanggal lahir anda.
Tanggal akhir : tanggal kapan anda akan menentukkan usia anda. Jika ingin mengetahui hari ini, tulis saja hari ini atau bisa juga dengan menggantinya denganTODAY().
Jenis interval:
“d” : interval hari
“m” interval bulan
“y” interval tahun
“md” interval total jumlah jarak hari pada bulan dan tahun yang sama
“yd” interval jumlah total jarak hari pada tahun yang sama
“ym” interval jumlah total jarak bulan pada tahun yang sama.
Sekarang coba buatlah tabel usia anak Anda seperti di bawah ini :


Data Usia Anak di Excel
Untuk mengisi sel D3 anda dapat memasukkan beberapa pilihan rumus berikut:
=DATEDIF(C3;TODAY();”d”) maka akan terlihat 1135 (dalam hari), tinggal di fill kebawah. Tapi coba kita modifikasi dengan memasukkan rumus berikut=""&DATEDIF(C3;TODAY();"D")&" Hari " maka akan terlihat 1135 Hari.
=DATEDIF(C3;TODAY();”m”) maka akan terlihat 43 (dalam Bulan). Tapi coba kita modifikasi dengan memasukkan rumus berikut=""&DATEDIF(C3;TODAY();"m")&" Bulan " maka akan terlihat 43 Bulan.
=DATEDIF(C3;TODAY();”y”) maka akan terlihat 3 (dalam Tahun). Tapi coba kita modifikasi dengan memasukkan rumus berikut =""&DATEDIF(C3;TODAY();"y")&" Tahun" maka akan terlihat 3Tahun.
Jika ingin lebih menarik dan kelihatan lebih professional, kita masukkan rumus berikut pada sell D3, yaitu =""&DATEDIF(C3;TODAY();"y")&" Tahun "&DATEDIF(C3;TODAY();"ym")&" Bulan "&DATEDIF(C3;TODAY();"md")&" Hari " maka akan terlihat lengkap seperti di bawah ini.

Menghitung Usia lengkap Tahun, Bulan, dan Hari dengan Excel
Tinggal anda fill kebawah dan lihat hasilnya. Anda sudah mngetahui berapa tahun, bulan dan hari usia anak anda. Mudah sekali bukan, silahkan langsung saja di coba. Nah sekian +Tutorial Excel Online  mengenai cara mengetahui usia kali ini, semoga ini bermanfaat bagi anda. (By. Ahmad Subi)


Woco Lanjutane...